Skip to main content

Posts

Showing posts with the label Prodeskel

Cara Mencari Nama Penduduk yang Belum Terinput di Prodeskel

Kemarin ada salah seorang perangkat desa dari Desa Randegan Kecamatan Kebasen yang datang ke saya untuk menanyakan beberapa hal terkait profil desa dan kelurahan (Prodeskel). Salah satu yang ditanyakan adalah terkait jumlah penduduk di prodeskel yang berbeda dengan data excel yang dia punya. Ada selisih sekitar 400an penduduk. Namun dia kesulitan untuk mengetahui siapa saja yang belum masuk. Alhamdulillah, kemarin masalah itu sudah terselesaikan. Nah, sekarang saya akan berbagi cara mudah untuk mencocokkan data prodeskel dengan data excel penduduk guna mencari data yang belum masuk. Pertama, kita download dulu data penduduk di prodeskel ke dalam excel. Caranya sebagai berikut Masuk/ login ke prodeskel Klik menu KK dan AK di bagian atas yang berwarna kuning  Setelah muncul daftar nama KK dan AK, klik menu XLS Menu itu akan membuat file excel dari daftar KK dan AK, setelah itu akan muncul menu untuk mendownloadnya. Download data excel tersebut, kemudian buka hasil downloadnya. Kita sebut

Cara Kecamatan Memantau/ Melihat Isian Prodeskel Tiap Desa

Caranya sebagai berikut. Pertama buka website Prodeskel atau klik disini PRODESKEL . Akan muncul tampilan website prodeskel, kemudian klik menu PENGATURAN. Pilih kecamatan yang akan anda lihat hasil input datanya. Selanjutnya klik Oke. Lihat gambar di bawah ini Setelah klik Oke, tunggu sebentar, website prodeskel akan memunculkan tampilan kecamatan yang anda pilih. Jika sudah muncul, klik menu DATA PENDUDUK -> REKAPITULASI KK DAN AK. Perhatikan gambar di bawah ini Akan terlihat hasilnya seperti ini Mudah bukan? Semangat!

Cara Melakukan Mutasi Penduduk Keluar dan Masuk Desa pada Prodeskel

Berikut ini adalah cara melakukan mutasi penduduk keluar atau masuk desa pada aplikasi profil desa dan keluaran/ prodeskel . Mutasi Keluar Desa 1.  Buka website prodeskel, kemudian masuk menggunakan kode desa dan kata sandi yang sudah pernah diberikan. 2. Klik menu mutasi -> keluar desa/kelurahan -> AK Pindah atau Meninggal atau KK Pindah Alamat 3. Cari nama penduduk yang akan pindah atau meninggal 4. Setelah muncul nama penduduk yang dimaksud, klik tanda panah merah 5. Isikan data yang diperlukan (meninggal: tanggal dan sebab kematian. pindah: alamat yang dituju) 6. Klik proses. Selesai Mutasi Masuk Desa Untuk mutasi masuk, maka tinggal menerima saja jika ada penduduk yang masuk. Misalnya penduduk desa A pindah ke desa B. Maka desa A melakukan proses mutasi keluar desa sebagaimana langkah di atas, kemudian penduduk yang pindah tersebut akan muncul di menu Mutasi Masuk Desa di desa B, dan desa B tinggal menerima saja. Jika desa A tidak melakukan proses mutasi di prodeskel, maka t

Capaian Input Data Penduduk Kab. Banyumas vs Data BPS

Secara keseluruhan, Kab. Banyumas sudah melakukan input data KK dan AK mencapai 50% sebagaimana tabel di bawah ini. KABUPATEN PRODESKEL BPS PROSENTASE BANYUMAS 809.341 1.605.579 50,41% Adapun secara rinci, input data penduduk per kecamatan adalah sebagai berikut KECAMATAN JUMLAH PENDUDUK Prosentase PRODESKEL BPS AJIBARANG 78.593 92.612 84,86% BANYUMAS 38.251 46.229 82,74% BATURRADEN 10.530 49.418 21,31% CILONGOK 52.772 11.3187 46,62% GUMELAR 34.711 45.758 75,86% JATILAWANG 27.497 58.124 47,31% KALIBAGOR 9.870 47.259 20,88% KARANGLEWAS 21.477 60.307 35,61% KEBASEN 17.628 56.930 30,96% KEDUNG BANTENG 26.483 52.959 50,01% KEMBARAN 26.984 76.437 35,30% KEMRANJEN 28.458 64.189 44,33% LUMBIR 8.395 43.913 19,12% PATIKRAJA 31.755 52.270 60,75% PEKUNCEN 57.700 65.458 88,15% PURWOJATI 20.261 31.414 64,50% PURWOKERTO BARAT 27.803 50.842 54,69% PURWOKERTO SELATAN 58.695 73.643 79,70% PURWOKERTO TIMUR 42.727 57.881 73,82% PURWOKERTO UTARA 37.925 61.061 62,11% RAWALO 16.500 46.321 35,62% SOKARAJA 33

Capaian Input Data Penduduk Provinsi Jawa Tengah vs Data BPS

KABUPATEN/ KOTA JUMLAH PENDUDUK Prosentase Prodeskel BPS KABUPATEN BANJARNEGARA 1 889.921 0,00% KABUPATEN BANYUMAS 809.091 1.605.579 50,39% KABUPATEN BATANG 409.408 729.616 56,11% KABUPATEN BLORA 14.387 844.444 1,70% KABUPATEN BOYOLALI 3.288 951.817 0,35% KABUPATEN BREBES 2.595 1.764.648 0,15% KABUPATEN CILACAP 4.994 1.676.089 0,30% KABUPATEN DEMAK 108.990 1.094.472 9,96% KABUPATEN GROBOGAN 130.018 1.336.304 9,73% KABUPATEN JEPARA 74.228 1.153.213 6,44% KABUPATEN KARANGANYAR 0 840.171 0,00% KABUPATEN KEBUMEN 234.391 1.176.722 19,92% KABUPATEN KENDAL 7 926.812 0,00% KABUPATEN KLATEN 6.101 1.148.994 0,53% KABUPATEN KUDUS 0 81.081 0,00% KABUPATEN MAGELANG 18.252 1.221.681 1,49% KABUPATEN PATI 118.040 1.218.016 9,69% KABUPATEN PEKALONGAN 616 861.082 0,07% KABUPATEN PEMALANG 4.136 1.279.596 0,32% KABUPATEN PURBALINGGA 44.758 879.880 5,09% KABUPATEN PURWOREJO 22.084 705.483 3,13% KABUPATEN REMBANG 4.691 608.903 0,77% KABUPATEN SEMARANG 29.456 974.092 3,02% KABUPATEN SRAGEN 4.019 871.989 0,46

Perubahan Alamat Prodeskel Tahun 2015

Setelah Idul Fitri kemarin, banyak teman-teman perangkat desa yang melaporkan tidak bisa membuka website prodeskel. Usut punya usut, ternyata memang ada perubahan web prodeskel, yang awalnya beralamat di http://prodeskel.pmd.kemendagri.go.id/ berubah menjadi http://prodeskel.binapemdes.kemendagri.go.id/. Perubahan ini terjadi karena di pusat terjadi perubahan struktur organisasi. Prodeskel yang dulu berada di bidang PMD (pemberdayaan masyarakat desa), sekarang berubah menjadi Bina Pemdes. Demikian yang dapat kami informasikan terkait prodeskel 2015. Silahkan langsung saja klik alamat prodeskel yang baru di bawah ini untuk menginput data prodeskel. Prodeskel 2015 Jika ingin menggunakan aplikasi input BIP untuk melakukan input data KK dan AK secara kilat, bisa hubungi kami di 0857-0144-3068.

Download Lengkap UU Desa, PP, Permendagri, dan Permendesa

Download Lengkap Segala Peraturan mengenai Desa mulai dari UU Desa, PP 43, PP 60, Permendagri 111-114 beserta lampirannya, dan Permendesa Nomor 1-3 Tahun 2015

Lampiran Permendagri No. 114 Tahun 2014 tentang Pedoman Pembangunan Desa

Silahkan langsung saja di download. Untuk Lampiran Permendagri No. 113, download disini . Untuk UU Desa, PP 43, dan Permendagri 111-114, download disini . Untuk Input Profil Desa  (Prodeskel) secara Cepat dan Mudah, baca disini .

Lagi, Cara Praktis Input AK Menggunakan Aplikasi INPUTBIP

Untuk memaksimalkan aplikasi INPUTBIP, Selain cara pertama , bisa juga menggunakan cara ini. Ini lebih cepat dibanding cara sebelumnya. Berikut ini caranya. Tips memaksimalkan aplikasi INPUTBIP untuk mengisi Anggota Keluarga. Kali ini kita berpatokan pada data yang ada pada aplikasi input BIP. Caranya sebagai berikut: 1. Buka Prodeskel; Masuk; 2. Buka aplikasi INPUTBIP; 3. Kita mulai dari data nomor 1 di aplikasi INPUTBIP (pastikan statusnya adalah Kepala Keluarga) 4. pada Prodeskel klik DDK Kontinyu, kemudian ketikkan nama yang tercantum di data nomor 1 di kolom pencarian 5. Klik cari 6. Akan muncul nama KK yang dimaksud, klik lambang AK (gambar orang jejer 2) 7. Akan muncul form isian AK. Pada nomor urut, isikan mulai dari 1 8. Pindahkan kursor ke baris NIK dengan klik atau tekan tab 9. Tekan F2, isian AK akan terisi dan tersimpan otomatis 10. Muncul kembali form isian AK, ulangi langkah nomor 7-9 11. Perhatikan aplikasi INPUTBIP, jika sudah sampai pada Kepala Keluarga berikutnya, ul

Cara Praktis Input AK Menggunakan Aplikasi INPUTBIP

Tips memaksimalkan aplikasi input AK 1. DDK -> entry data -> metode terputus 2. Klik pengelompokan 3. Kelompokkan per RW/RT 4. Klik Rekapitulasi 5. Klik RT yg akan diinput 6. Klik 2x kode keluarga yg akan diinput 7. Copy [ctrl C] 8. Paste di kolom cari pada aplikasi input AK 9. Klik cari 10. Mulai input AK Setelah selesai input AK untuk 1 KK, klik tombol 'Kembali', kemudian ulangi lagi mulai dari langkah no. 6

Contoh Format Data Kependudukan Dindukcapil

Untuk menggunakan Aplikasi Input BIP (Aplikasi Input KK dan AK), yang paling penting adalah data kependudukan. Data kependudukan ini di Banyumas dinamakan Buku Induk Penduduk (BIP). BIP ini dalam bentuk excel, dan bisa didapatkan di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dindukcapil). Bagi yang berminat dengan aplikasi input BIP untuk mempercepat input KK dan AK, diharapkan menyiapkan data kependudukan dalam bentuk excel. Formatnya bisa di donwload di bawah ini. Jika belum sama persis, tidak mengapa. Asalkan kolom atau data utamanya sudah ada. Download

Daftar Desa/ Kelurahan yang Mengikuti Bimtek Profil Desa/ Kelurahan di Hotel Atrium, Sokaraja

Berikut ini adalah daftar lengkap 50 (lima puluh) desa/ kelurahan yang terpilih untuk mengikuti Bimtek Profil Desa/ Kelurahan di Hotel Atrium Sokaraja. Bagi desa/ kelurahan lain yg belum terpilih, akan kami usahakan mengadakan bimtek serupa di tahun 2015. NO KECAMATAN DESA/KELURAHAN KK AK 1 PURWOKERTO SELATAN KARANGKLESEM 4.395 13009 2 PURWOKERTO TIMUR KRANJI 3.558 11103 3 PURWOKERTO BARAT KOBER 3.338 10510 4 WANGON RANDEGAN 2.412 8192 5 PURWOKERTO UTARA SUMAMPIR 3.126 8045 6 PURWOKERTO SELATAN KARANGPUCUNG 3.787 7884 7 PEKUNCEN PEKUNCEN 2.321 7645 8 PURWOKERTO TIMUR ARCAWINANGUN 3.879 7357 9 PEKUNCEN CIBANGKONG 2.140 7092 10 KEMRANJEN KECILA 2.047 6952 11 TAMBAK WATUAGUNG 3.570 6497 12 BANYUMAS KARANGRAU 1.849 6431 13 JATILAWANG TINGGARJAYA 3.275 6385 14 KEBASEN ADISANA 1.928 5892 15 PEKUNCEN BANJARANYAR 1.656 5863 16 PURWOJATI PURWOJATI 1.310 5337 17 GUMELAR PANINGKABAN 1.575 5256 18 SOMAGEDE TANGGERAN 1.463 4928 19 RAWALO RAWALO 2.330 4922 20 PATIKRAJA KEDUNGWULUH LOR 1.548 4901 21

Pembaharuan Data Penduduk untuk Update Potensi Desa/ Kelurahan

Bagi desa/ kelurahan yang menggunakan aplikasi Input KK dan AK, sebagian besar sudah menyelesaikan input data penduduk. Apabila sudah selesai, kita akan melangkah ke tahap selanjutnya untuk mendayagunakan data yang telah kita input tersebut. Yang kita lakukan yaitu Pembaharuan Data. Pembaharuan Data ini terutama akan kita lakukan untuk data2 yang terkait dengan data kependudukan yang telah kita input. Lihat gambar berikut ini. Tanda merah yg akan kita update untuk potensi Sebelum melakukan update/pembaharuan data, pertama-tama kita cetak dlu Potensi Desa yang ada. Caranya masuk ke Potensi -> Laporan Terkini -> Laporan versi 1. Lihat gambar di bawah ini Berikut ini contoh laporan versi 1 pada bagian SDM sebelum dilakukan pembaharuan/ update data Selanjutnya kita akan melakukan pembaharuan data. Caranya ke DDK -> Pembaharuan Data Akan muncul seperti ini. Centang pada nomor 3 - 7, kemudian klik 'Proses Pembaharuan' Tunggu sebentar sampai prosesnya selesai, kemudian kita c

Cara Validasi Jumlah KK dan AK di Prodeskel

Setelah menginput KK dan AK menggunakan aplikasi khusus , kadang jumlah total KK dan AK yang kita input ternyata berbeda dengan jumlah KK dan AK yang ada di data excel. Mencari satu persatu jelas melelahkan. Namun ada solusi yang lebih mudah dan cepat. Pertama, kita setting dlu data excelnya dengan menggunakan fitur filter untuk mencari jumlah KK dan AK per RT maupun per RW. Caranya sudah kami berikan pada saat bimtek profil desa dan kelurahan tahap pertama di bulan Mei. Yaitu filter dlu untuk Kepala Keluarga, kemudian lanjutkan filter untuk RW dan RT. Kedua, kita setting data prodeskel per RT dan RW. Caranya dengan masuk ke menu DDK -> Entry Data -> Pengelompokkan. Kemudian pilih pengelompokkan berdasarkan RT RW. Lebih jelasnya bisa di baca di  Cara Mengelompokkan Data Kepala Keluarga per RT/RW Kemudian, bandingkan antara data excel dengan data di prodeskel. Apabila ada yang tidak sama jumlahnya, maka kemudian kita cek satu per satu KK di data excel dan di prodeskel. Agar lebih