Skip to main content

Posts

Showing posts with the label Budidaya Pinang

Teknik Pengeringan dan Pengupasan Biji Pinang

Budidaya Pinang  - Kwalitas biji pinang asal kecamatan Sawang Kabupaten Aceh Utara, termasuk dalam biji pinang yang memiliki kualitas terbaik dibandingkan dengan beberapa daerah lain, baik dari segi getahnya maupun buahnya.  Namun proses pengeringan dan pengupasan biji pinang masih dilakukan secara manual atau tradisional yaitu dengan cara dihambar begitu saja diperkarangan rumah atau di halaman kosong lainnya. Setelah buah pinang kering, para petani baru mengkupasnya dengan parang, pisau, dan curok (sejenis obeng). Penanganan pengeringan buah pinang dengan cara-cara seperti tersebut ditas sangat berpengaruh pada kwalitas biji pinang. Terutama pada saat musim hujan, buah pinang yang terendam air akan menambah kadar airnya. Kadar air yang tinggi pada biji pinang, harga jual akan murah.  "Biji pinang yang baik yaitu bila kandungan kadar airnya rendah dan kandungan getahnya tinggi". Selain dengan proses pengeringan secara dihambar, sebagian petani melakukan de...

Analisis Usaha Budidaya Pinang Secara Intensif

Budidaya Pinang - Menjadi petani tidak selamanya identik dengan kemiskinan. Buktinya banyak orang telah menikmati kesuksesan dari profesi bertani.  Kunci sukses sebenarnya adalah dengan bekerja keras, tekun, berdoa dan memahami stategi, pengetahuan dan manajemen usaha yang ingin digeluti. Biji Pinang Kering Salah satu usaha tani yang sangat menjanjikan adalah budidaya Pinang secara intensif. Karena Pinang merupakan salah satu komoditas ekspor Indonesia dan permintaan buah pinang lumayan tinggi dan terus meningkat setiap tahun. Buah pinang umumnya banyak tumbuh dipekarangan atau kebun, dan belum banyak petani yang membudidayakan Pinang secara serius dan dibudidaya secara intensif.  5 - 10 tahun kedepan permintaan akan biji pinang akan terus meningkat setiap tahun. Mengingat biji pinang sangat berguna untuk bahan makanan, bahan baku industri seperti pewarna kain, dan obat. Apalagi biji pinang sudah masuk dalam prioritas WHO (World Health Organization/organisasi kesehatan dunia)...

Cara Budidaya Pohon Pinang Secara Intensif

Cara budidaya pinang tidak jauh berbeda dengan budidaya tanaman lainnya. Dan salah satu syarat utama yang harus diperhatikan dalam menanam pinang adalah bibit.   Dalam ilmu bertani, bibit bermutu berasal dari benih terpilih yang berasal dari pohon induk terpilih juga. Bagi Anda yang ingin berkebun pinang, b erikut cara menyeleksi bibit pinang dari pohon induk atau pada individu pohon pinang : Pohon induk tumbuh tegar, batang lurus, mahkota pohon berbentuk setengah bulat dan pertumbuhan daun terbagi rata.  Pohon bebas dari serangan hama dan penyakit  Umur pohon lebih dari 10 tahun dan telah stabil berproduksi, yaitu sekitar 4-5 tahun.  Lingkar batang lebih dari 45 cm (diukur pada ketinggian 1 m dari permukaan tanah).  Daun yang terbuka penuh lebih dari 8 helai,  Jumlah tandan lebih dari 4 buah,  Jumlah buah per tandan lebih dari 50 butir.  Adapun Teknik Budidaya Pinang, sebagai berikut: Untuk budidaya tanaman pinang untuk mendapatkan tanaman yang...

Budidaya Pinang, Menabung Emas!

Budidaya Pinang - Gampong Riseh Tunong Kecamatan Sawang, kabupaten Aceh Utara merupakan salah satu kawasan sentral perkebunan pinang terbesar di Aceh, dan komoditas pinang menjadi mata pencaharian utama warga setempat.  Pinang Super/Images Google Entah kapan, j ejak pohon pinang di Aceh ada. Yang pasti keberadaan pohon pinang di kawasan Riseh Tunong Kecamatan Sawang Kabupaten Aceh Utara sudah ditemukan ratusan tahun yang lalu. Berdasarkan hasil uji kwalitas dan mutu pinang, pinang asal kecamatan Sawang Kabupaten Aceh Utara memiliki kualitas terbaik dibandingkan dengan daerah lain baik dari segi getahnya maupun buahnya. Karena kualitasnya yang baik, maka tak heran pinang asal kecamatan Sawang menjadi komoditas paling yang paling banyak diburu oleh para saudagar pinang untuk di ekspor keluar negeri. Namun sayangnya, tanaman pinang masih banyak dibudidayakan secara tradisional atau konvesional. Sekiranya petani mau melakukan penanaman pinang secara intensif, sudah pasti penghasilan y...